Breaking News

Forum Jasa Konstruksi ( FORJASI ) Kebumen Layangkan Surat Permohonan Audiensi Ke Dinas PUPR Kabupaten Kebumen


Kebumen, warta.onenews.co - Para ketua Asosiasi pengusaha jasa konstruksi yang tergabung dalam Forum Jasa Konstruksi ( FORJASI ) mengajukan surat permohonan audiensi kepada dinas PUPR Kabupaten Kebumen, agar dapat bertemu, dan bermusyawarah dengan PBJ dan PPK sekabupaten Kebumen agar para pengusaha jasa konstruksi di kabupaten Kebumen dapat menerima akses informasi yang valid tentang dunia usaha penyedia barang dan jasa khususnya dengan jasa konstruksi.

Hal ini dipandang perlu oleh FORJASI agar para ketua Asosiasi dapat melakukan pembinaan kepada anggotanya mengingat masing - masing ketua asosiasi memiliki anggota yang cukup banyak, sementara masing masing pengusaha jasa konstruksi memiliki karyawan yang cukup banyak, akan tetapi dari masing - masing pengusaha saat ini praktis tidak mendapatkan akses pekerjaan, sehingga dikhawatirkan para pengusaha jasa konstruksi tidak mampu lagi mpertahankan usahanya yang mana usaha itu masuk klasifikasi UMKM.
Saat awak media mewawancarai Bagas, pengantar surat dan juga sebagai anggota dari salah satu asosiasi mengatakan, " Surat permohonan audiensi ini kami tujukan kepada Kepala Dinas PUPR untuk memfasilitasi kami agar dapat melakukan audiensi dengan PBJ dan PPK sekabupaten Kebumen, supaya kami dapat mengakses informasi pekerjaan, karena kami selaku pengusaha tentunya banyak orang Kebumen yang bekerja dengan kami dan tentunya menggantungkan hidupnya kepada pekerjaan yang kami miliki. Akan tetapi apabila kami tidak mendapatkan akses pekerjaan otomatis usaha kami terancam gulung tikar" ungkapnya.

Lebih lanjut Bagas berharap bahwa " Dengan adanya surat permohonan kami ini, kami yang tergabung didalam FORJASI dapat diberikan waktu untuk melakukan audiensi sesuai dengan apa yang tertuang didalam surat kami, yang sudah diterima oleh dinas PUPR pada Rabu, 5 Juni 2024 sekira jam 10.30 WIB, sehingga kami dapat menyampaikan aspirasi dan permasalahan yang kami alami selama ini " harapnya.

Senada dengan Bagas, Alwanudin Nawawi yang biasa di sapa Nawawi mengatakan kepada awak media, " Kami berinisiatif dan berharap agar kepala dinas PUPR dapat memberikan waktu untuk melakukan audiensi sesuai dengan surat yang sudah kami antar.Hal ini saya rasa sangat penting untuk menjaga keberlangsungan usaha kami dan dapat membantu program pemerintah dalam memerangi angka kemiskinan " pungkasnya.


Pewarta:Purwo Santoso
Editor: Nur s

Iklan Disini

Type and hit Enter to search

Close